Kebakaran di Pertigaan Menuju Rumah Sakit Islam

Kudus 12/09,Kebakaran yang terjadi di persawahan yang berdekatan pemukiman warga membuat Jalan Raya Kudus Jepara di Ruas Prambatan Macet.

Menurut Kapolsek Kaliwungu AKP.Subakri kebakaran dipicu akibat pembakaran kasur yang tidak terpakai dan merembat ke kebun tebu hingga menjalar membakar afal plastik.

" Kebakaran yang dipicu pembakaran warga disekitar kebun tebu membuat api cepat merambat karena hembusan angin hingga mengarah ke penyimpanan sampah plastik,saat ini sudah ada 2 pemadam kebakaran dari Djarum dan kita juga sudah menghubungi pemadam dari Noyorono." Papar Kapolsek Kaliwungu kepada ISK melalui telpon.

Lokasi yang berdekatan dengan pemukiman harus mendapat penanganan yang cepat agar tak menimbulkan korban harta apalagi jiwa.Untuk itu Kapolsek menghimbau kepada Masyarakat:Agar lebih berhati hati karena Cuaca panas.

" Untuk warga masyarakat dihimbau jangan membuang puntung atau sejenisnya agar bisa meminimalisir terjadinya kebakaran terlebih cuaca saat ini relatif panas." Imbuh AKP.Subakri.

Gambar :M Jaya Akhlis Kusuma
12 September 13:05

Admin

Related

Peristiwa 324114430174042216

Posting Komentar

emo-but-icon

New

No.Penting

Fb

Twitter

IKLAN

SLIDER IKLAN

MINI IKLAN

Facebook

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

item