Kembangkan Kreatifitas Seni Siswa Melalui Pentas PAI



Kudus (25/09/14) Sejumlah 98 Peserta yang terdiri dari SD, SMP dan SMA diseluruh Kabupaten Kudus mengikuti Pekan Ketrampilan Dan Seni Pendidikan Agama Islam (Pentas PAI) Kamis 25/9 Komplek Perkantoran Jalan Mejobo Kudus. Pentas PAI yang diadakan baru pertama kali ini di Kabupaten Kudus menyediakan beragam pelombaan diantaranya, lomba MTQ, Pidato PAI, dan Kaligrafi.

Jamilun sebagai pihak penyelenggara dari Kementrian Agama Kudus mengatakan,''Maksud dan tujuan kegiatan ini adalah Menumbuh kembangkan minat, bakat dan kreatifitas di bidang ketrampilan dan seni PAI. Selain itu juga sebagai mempererat Ukhuwah islamiyyah, membina persaudaraan, persatuan, dan kesatuan dikalangan siswa,''Ujarnya.

Jamilun menambahkan, untuk para peserta terbaik juara 1, nanti akan mewakili Kabupaten Kudus pada pentas PAI Tingkat Provinsi Jawa Tengah di Asrama Haji Donohudan Boyolali pada tanggal 30 September 2014.

Salah satu para pendamping peserta dari SMA 1 Kudus, Sugiyanto juga mengapresiasikan kepada pihak penyelenggara, karena dengan cara seperti inilah kita dapat mengetahui bakat dan kreatifitas seni yang dimiliki siswa.

@Rya/Jivan

Related

Info 2678930730619454946

Posting Komentar

emo-but-icon

New

No.Penting

Fb

Twitter

IKLAN

SLIDER IKLAN

MINI IKLAN

Facebook

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

item